LOKASI MAKAN ENAK DAN MURAH DI SUMBAWA BESAR
BEBERAPA PUSAT KULINER DI SUMBAWA BESAR
Tak banyak orang yang tahu Sumbawa Besar itu dimana. Kadang sebagian teman saya pada awal berkenalan menganggap bahwa Sumbawa Besar itu adalah Sumba. Saya lurusin ya buat teman-teman yang lain yang belum tau Sumbawa Besar itu dimana. Jadi Sumbawa Besar itu salah satu kota yang berada di Pulau Sumbawa Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Jangan sampai salah lagi ya. Kali ini saya ingin sharing untuk teman-teman yang request lokasi makan makanan tradisional yang enak dan murah di Sumbawa Besar.
Di Sumbawa Besar, kita masih banyak menemukan makanan tradisional khas daerah kami. Kalian mudah mendapatkannya dan banyak sekali varian makanannya. Lokasi makan yang paling ramai dikunjungi wisatawan lokal maupun luar adalah di RUMAH MAKAN GOA. Rumah makan ini terletak di Labuhan, depan Kompi masuk gang. Di rumah makan ini langsung berhubungan dengan pantai, sangat indah sekali. Pemerintah menyediakan lokasi buat penjual dan pembeli, kita banyak menemukan banyak gazebo disana guna untuk tempat makan nantinya. Pemandangannya indah, lingkungannya pun bersih.
Jadi, yang dijual disana adalah ikan bakar dan sepat. Harganya pun murah dan ikan serta sayuran yang disediakan masih segar dan langsung dari penangkapan para nelayan disitu. Sangat sehat bukan? Selain ikan bakar, kalian bisa menemukan cumi dan udang bakar juga yang masih sangat fresh. Harga terjangkau banget, bagi yang suka banget kuliner seafood bisa pergi ke sini. Untuk bumbunya kalian bisa milih. Ada 2 varian yaitu di SIRABAGE dan DISIRAPADANG. Kalau sirabage itu bumbunya lebih ke asam-asam, sirapadang lebih ke pedas-pedas. Ikan ini nantinya akan dimakan dengan sambal atau kecap manis atau kecap asin yang sudah disediakan oleh para penjual disana.
Bakalan Puas disana, lidah dimanjain dengan berbagai macam makanan seafood dengan bumbu khas sumbawa dan pemandangannya pun indah. Untuk sayurnya, nanti akan dibuat SEPAT. Jadi di sepat itu kita bisa menemukan banyak jenis sayuran seperti terong, irisan mangga dan sebagainya. Kalian bisa makan dengan mikong (sejenis kerupuk kering dari kulit sapi). Rasanya agak asam-asam tetapi segar. Selain sepat, kalian juga bisa menemukan jenis sayuran lainnya misalnya pelecing. Pelecing itu dibuat dengan campuran kecambah dan kangkung, kemudian ditaburi atau dicampur dengan sambal racikan khas sumbawa, level kepedasannya bisa ditentukan oleh si pembeli.
Selain makan ditempat, kalian juga bisa bungkus. Untuk parkiran, gratis kok. Selain itu, selain makan kita bisa lakukan kegiatan lain seperti memancing, foto prawedding, liat sunset, bahkan berenang di pantainya. Selamat mencoba buat teman-teman yang ingin ke Sumbawa atau yang lagi di Sumbawa. :)
Sumber :
https://www.google.co.id/imgres?imgurl=http%3A%2F%2F3.bp.blogspot.com%2F-GY8toPNeM5g%2FUDyFpLHxA-I%2FAAAAAAAAAII%2F7F1Lf0pgGOc%2Fs1600%2FIMG_2578.JPG&imgrefurl=http%3A%2F%2Foriwokis20.blogspot.com%2F2012%2F08%2Fwisata-pantai-goa-sumbawa-besar.html&docid=PQIR95ZBRU7--M&tbnid=eWGqFwniret2fM%3A&w=1600&h=1067&bih=667&biw=1366&ved=0ahUKEwic_c60s97OAhWKO48KHaYZDp4QMwgeKAEwAQ&iact=mrc&uact=8
0 Response to "LOKASI MAKAN ENAK DAN MURAH DI SUMBAWA BESAR"
Posting Komentar